Clash Royale: Balance Update 24 Agustus

Supercell telah mengumumkan pengumuman mengenai Balance update. Jika kalian belum tau, saya akan memberi tau kalian. Silakan lihat di website resminya disini. Mari kita bahas sekarang....

1. Royal Giant: Hit Speed decreased to 1.7sec (from 1.5sec)


Royal Giant adalah salah satu troop terkuat di Clash Royale, sangking kuatnya ia bisa melumpuhkan 1 Tower tanpa membutuhkan support apapun. Nah karena sangking kuatnya, Royal Giant kecepatan menembaknya dikurangi. Jadi lebih lambat dari sebelumnya. 

2. Zap: Stun Duration decreased to 0.5sec (from 1sec)


Zap adalah Spell paling banyak diminati semua arena karena stunnya. Stun dari Zap adalah support paling murah dan (mungkin) setiap orang memakai Zap. Oleh karena itu Durasi stun dikurangi menjadi setengah detik dari asalnya satu detik.

3. Princess: Area Damage radius decreased by 25%


Tak salah jika pada saat kamu battle banyak sekali orang yang menggunakan Princess. Memang Princess banyak sekali penggemarnya. Sungguh senang luar biasa jika sudah mendapat legendary card satu ini. Nah karena kepopulerannya, Area serangan Princess disempitkan dari sebelumnya. 

4. Ice Wizard: Hit Points decreased by 5%


Setelah Princess, Ice Wizard lah yang menjadi troop yang paling populer, efek slow yang dihasilkan membuat Ice Wizard menjadi banyak sekali penggemarnya. Nah karena Ice Wizard sudah memiliki efek slow dan juga penggemarnya yang banyak. Nyawa dari Ice Wizard dikurangi.

5. Miner: Deploy Time increased to 1sec (from 0.7sec), Hitpoints decreased by 6%


Nah Legendary cardnya sejuta umat. Kalo battle pasti sering ketemu Troop satu ini. Yap, Miner. Karena sudah banyak orang yang memakai Miner, dan sangat sulit mengcounternya, maka Supercell menambah deploy timenya menjadi 1 detik. Dan nyawanya dikurangi. Nah sekarang Miner mungkin agak lemah dan sukar digunakan sebagai mini tanker.

6. Baby Dragon: Hit Speed increased to 1.6sec (from 1.8sec)


Nah Baby dragon adalah Troop udara dengan damage area, dan menyerangnya cukup lambat. Nah supercell menyeimbangkannya dengan menambah Hit Speednya.

7. Dark Prince: Damage increased by 7.5%


Nah Sekarang Dark Prince makin kuat. Apalagi saat chargenya. Damage yang ditambah dan Area Damage yang dihasilkan makin memperkuat Dark Prince.

8. Bowler: Elixir cost decreased to 5 (from 6), Hitpoints decreased by 7%, Damage decreased by 10%


Nah Bowler sekarang menjadi troop yang sangat kuat, bisa menjadi tanker, bisa menjadi support, bisa menjadi defensive, multifungsi deh pokonya. Tapi apakah setelah update, Bowler akan menjadi semakin kuat, sepertinya Bowler agak lemah dari segi Hit Pointnya sekarang. Dan segi damagenya juga lumayan lah..

9. Lumberjack: Speed increased to Very Fast (from Fast), Hit Speed increased to 0.7sec (from 1.1sec), Damage decreased by 23%


Nah Lumberjack kayanya akan jadi populer nih setelah update, soalnya kecepatannya ditambah menjadi Very Fast! Setara dengan Hog Rider. Saya bakal memprediksi kalau combo Hog Rider + Lumberjack akan sangat mantap sekali.

10. The Log: Cast time decreased by 66%, travel speed increased by 20%


Nah sepertinya The Log akan menjadi semakin nyaman penggunaanya. Karena The Log Kecepatannya ditambah. Dan juga Cast Timenya dikurangi. Tapi Timingnya harus lebih jeli lagi.

11. Golem: Hit and Death Damage increased by 5%, Hitpoints increased by 1% 


Tanker paling keras, sekarang malah makin keras! Ditambah makin sakit! Ngeri deh pokonya. Harus siap sedia Inferno Tower dong kalo gini. dan kayanya Golem is BACK!!! bakalan sering liat Golem nih...

12. Golemite: Hit and Death Damage increased by 8%, Hitpoints increased by 3.2%


Puing-puing pecahan dari Golem pun ikut mengeras. Bakalan jadi kuat deh kalo nyerang dengan menggunakan Golem. Hasil ledakan Golem ikut menguat, udahlah Golem akan menjadi sangat kuat. Jadi tameng yang mantab!!!

13. P.E.K.K.A: Damage increased by 5%


Pekka. Udah keras, Damagenya sangat sakit, malah ditambah lagi. Makin enak nih kalo nyerang pake combo GoWiPe atau Pekka Double Prince. Damagenya super sakit!!!

14. Tombstone: Spawn Speed increased to 2.5sec (from 2.9sec)


Nah siap-siap aja kerepotan kalo ada musuh pake Tombstone, soalnya Spawn Speednya ditambah. Makin cepat, makin banyak Skeleton yang keluar. Bagi para pengguna Prince, Hati-hati aja yaa

15. Archers: Damage increased by 2%


Nah troop andalan setiap orang jika di arena bawah. Yap, Archer memang sering digunakan di arena-arena kelas bawah. Nah supaya makin seru lagi battle di arena bawah, ditambahlah damage dari Archer. 

16. Prince: Damage increased by 2%


Damagenya makin sakit lah troop satu ini. Udah disebelumnya dibahas Pekka yang Damagenya ditambah, kemudian Dark Prince yang damagenya ditambah, nah sekarang giliran Prince yang damagenya ditambah. Kalau pake Pekka Double Prince mantab nih kayanya...

Nah itu dia Update yang akan datang pada tanggal 24 Agustus. Pasti makin seru aja nih. Bakalan makin rame. Lebih bervariasi lagi musuh yang akan kamu hadapi. Jadi bersiaplah!
Salam Capruk!!!
Clash Royale: Balance Update 24 Agustus Clash Royale: Balance Update 24 Agustus Reviewed by Adnale on Agustus 23, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar