Warcraft III : Tutorial Dasar
Warcraft III - Wazzup Guys!!! Semangat selalu yaaaaa.... kali ini saya akan berbagi sedikit ilmu yang mungkin akan bermanfaat untuk menghindari stress jangka panjang. Yaitu bermain Game! Game yang akan kita bahas kali ini adalah Warcraft III !!! Yappsss... Kalian pasti pernahkan main game ini... Waktu dulu saya main masih jaman Bocah Warnet wkwkwkwk.... gatau sekarang masih ada ga ya bocah warnet wkwkw....
Belajar bermain game warcraft III itu hampir sama kaya main dota... malahan dota sendiri adalah perkembangan lanjutan dari game Warcraft... langsung saja check this out!!!
1. Latihan Kecepatan Tangan
Kecepatan tangan kanan dan kiri adalah hal yang utama untuk bermain game ini. Dibutuhkan tenaga sendi yang luar biasa untuk menggerakan seluruh pasukan yang pastinya mempunyai jurus andalan masing-masing. Latihan kecepatan tangan ini bisa kamu peroleh dari Latihan mengetik, Bermain Badminton, Tennis, Pingpong, Tinju dan lain-lain... tapi yang paling utama adalah kamu harus menguasai keyboard. Latihan mengetik adalah utamanya.
2. Hafalkan Shortcut Key
'A' Untuk Attack |
3. Latih Refleks
Refleks disini berarti menggerakan mouse dengan cepat dan mungkin tidak akan anda sadari. Misalnya refleks muncul disaat ada seseorang yang melempar pisau kearah kamu. Otomatis otot-otot pada badan kamu akan bergerak menghindar. SWWWUSSSSHH dan kamu baru sadar kamu menghindar pada saat sudah beberapa detik berlalu... itulah yang dinamakan refleks. Sama seperti jika Heromu dalam keadaan sekarat dan ada yang menyerangnya, kamu harus berlatih agar sendi tangan mu menggerakan Hero itu menjauh dari sumber serangan... bukannya malah mendekatinya. Latih juga refleks saat menekan Shortcut Key.
4. Biasakan Grouping
Apa itu Grouping???!! Grouping adalah mengumpulkan unit-unit menjadi satu kelompok. 1 kelompok maksimal 12 unit. Jadi kamu harus lebih cekatan lagi untuk mengontrolnya. Saat war berlangsung, biasanya saya membawa 3 sampai 4 grup... grup itu saya bagi berdasarkan ability, dan jarak serang.. jika unit tersebut menyerang jauh, ia akan ditempatkan dibelakang untuk melindungi unit lain didepannya. Biasanya unit yang dibelakang adalah unit yang bisa menghasilkan jurus yang ciamikk....
Pencet Ctrl + (Angka) untuk buat Group |
Tapi ada kelemahan untuk Grouping ini. Yaitu kecepatan akan disama ratakan dengan yang paling kecil. Jadi secepat apapun larinya seekor kuda, maka ia akan berjalan seperti siput jika ia berjalan sekelompok dengannya. Yaa seperti itulah perumpamaannya.. tapi itu bisa jadi keuntungan. Sebab unit akan berjalan bersamaan dan tidak akan bercerai berai.
Mungkin cukup sampai sini. Semoga bermanfaat
Salam Capruk!!!
Salam Capruk!!!
Warcraft III : Tutorial Dasar
Reviewed by Adnale
on
Maret 29, 2018
Rating:
Makasih bang atas ilmunyaa
BalasHapusHello
BalasHapusMantull
BalasHapus