Programming : Pencabangan
Misalnya, ada seorang remaja yang akan menjemput gebetannya ke rumahnya. Namun cuaca kurang mendukung. Saat akan berangkat, tiba-tiba hujan deras. Apakah remaja tersebut lantas tidak jadi pergi dengan gebetannya karena masalah kecil seperti hujan? Mana kejantananmu kawan? Hujan bukan sebuah alasan untuk tidak menyenangkan hati doi. Menurutmu, apa yang akan remaja itu lakukan? Membawa payung? Atau naik mobil pribadi? Atau naik grabcar? Cukup banyak pilihan yang tersedia jika sebuah kondisi hujan terpenuhi kan? Balik lagi kemateri sebelumnya di sequence, manakah yang sesuai untuk mengasilkan efek neto yang diinginkan? Nah, maka dari itu belajar programming satu sama lain saling berkaitan dan saling berurutan.
Contoh lainnya, ada seorang bapak-bapak yang sedang makan ikan bakar. Tiba-tiba ada kucing datang dan langsung menyergap ikan si bapak-bapak dan pergi sekencang mungkin. Apa yang akan si bapak itu lakukan? apakah akan mencari si kucing sampai ketemu? apakah akan mencari lauk baru? apakah akan mencuri lauk dari warteg terdekat (begal gorengan warteg)? Jika efek neto yang saya inginkan adalah si bapak itu tetap merasa kenyang tanpa susah payah. Walau resikonya uangnya keluar 2x. Yaps, beli lauk baru. Hal tersebut dipikirkan bukan tanpa sebab. Karena dalam pemrograman semuanya harus dipikirkan secara matang, bukan secara kebetulan.
Nah, dari sini kita dapat kata kunci baru yaitu "Jika","Kondisi","Maka". Nah, ketiga kata ini sangat krusial di pencabangan. Kata kunci tersebut bisa kita susun menjadi sebuah naskah algoritma yang berbunyi "Jika Kondisi terpenuhi atau tidak Maka aksi apa yang akan dilakukan". Atau bisa kita gambarkan sebagai berikut :
Dimana kondisi tersebut adalah syarat sebuah aksi bisa dilaksanakan. Jadi kondisi nya bisa bermacam-macam dan aksinya juga bisa bermacam-macam. Contoh kondisi dan aksi :
Nah, dalam algoritma berikut jika X = 1 (Variable X berisi angka 1), maka keluarkan dilayar kalimat "ini angka satu". Algoritma ini masih terbilang simple dan tidak rumit. Para pemula harus tau tentang statement ini. Kemudian ada lagi statement-statement pencabangan seperti berikut ini :
if-else statement |
depend on statement (switch-case) |
Saya ada suatu kasus yang bisa digunakan sebagai contoh program bahasa C nya. Codingnya seperti berikut ini :
#include<stdio.h>
main(){
int x,y;
scanf("%d",&x);
scanf("%d",&y);
if(x>y){
printf("X lebih besar dari Y");
}else if(x<y){
printf("X lebih kecil dari Y");
}else{
printf("X sama besar dengan Y");
}
}
Baris program itu berguna untuk melihat apakah variable x lebih besar atau lebih kecil atau bahkan sama dengan variable y. Program yang sangat sederhana, namun sudah mengaplikasikan penggunaan dari statement pencabangan if-else. Contoh yang kedua :
Nah, cukup sekian materi pemrograman untuk konsep pencabangan. Lain kali saya akan kasih contoh yang lebih banyak dan lebih lengkap. Namun, karena keterbatasan waktu dan ruang, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kalau ada yang mau ditanyakan, jangan ragu untuk menyampaikannya di kolom komentar. Semoga bermanfaat.
Salam Capruk!!!
#include<stdio.h>Di program ini, pencabangan dilakukan untuk memilah bilangan ganjil atau bilangan genap. Sebagaimana yang kita tahu bahwa bilangan ganjil adalah bilangan yang tidak habis dibagi 2 dan bilangan genap adalah bilangan yang habis dibagi 2, maka kita hanya perlu menetapkan kondisi x modulus 2 = 0 untuk mengetahui apakah variable x akan habis dibagi 2 atau tidak. Modulus dibahasa C ditandai dengan simbol '%'.
main(){
int x;
scanf("%d",&x);
if(x % 2 ==0){
printf("%d adalah bilangan genap",x);
}else{
printf("%d adalah bilangan ganjil",x);
}
}
Nah, cukup sekian materi pemrograman untuk konsep pencabangan. Lain kali saya akan kasih contoh yang lebih banyak dan lebih lengkap. Namun, karena keterbatasan waktu dan ruang, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kalau ada yang mau ditanyakan, jangan ragu untuk menyampaikannya di kolom komentar. Semoga bermanfaat.
Salam Capruk!!!
Programming : Pencabangan
Reviewed by Adnale
on
Maret 02, 2020
Rating:
Tidak ada komentar